Inzaghi Kecewa Dipecat Terlalu Dini

jpnn.com - MILAN- Filippo Inzaghi tak bisa menyembunyikan kekecewaannya setelah dipecat AC Milan. Pasalnya, pemecatan itu dilakukan ketika Inzaghi baru semusim menukangi Milan.
Inzaghi sadar tak bisa memenuhi ekspektasi manajemen tim sekota Inter Milan tersebut. Namun, pria yang karib disapa Pippo itu merasa layak mendapatkan kesempatan lain.
“Ada kepahitan dan kekecewaan karena saya tak diberi kesempatan untuk melanjutkan tugas ini. Dengan pengalaman yang bertambah, saya lebih mampu dan lebih punya pengalaman. Tapi inilah sepakbola,” terang Inzaghi di laman Football Italia.
Namun, mantan juru gedor Juventus itu juga tak ingin terus-terusan larut dalam kekecewaan. Bagi mantan bomber Timnas Italia tersebut, Milan tetap bersemayam di lubuk hatinya.
“Saya berterima kasih karena diberikan kesempatan luar biasa ini. Saya sudah melakukan hal yang terbaik. Saya bekerja denga gairah dan dedikasi,” tegas Inzaghi. (jos/jpnn)
MILAN- Filippo Inzaghi tak bisa menyembunyikan kekecewaannya setelah dipecat AC Milan. Pasalnya, pemecatan itu dilakukan ketika Inzaghi baru semusim
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Deretan Bintang yang Absen di Sudirman Cup 2025
- Buat 40 Tembakan, Barcelona Menjauh dari Real Madrid
- MotoGP 2025: Aprilia Tunjuk Pembalap Pengganti Jorge Martin di Spanyol
- IBL All Star 2025 Bukan Sekadar Pertandingan, Ada Format Baru
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025