IOX Offroad, Surga Pencinta Tantangan Ekstrem Siap Digelar
IOX didirikan pada 11 Juni 2011 oleh beberapa offroader pencinta adventure non-kompetisi.
Ide offroad bareng disambut banyak pecinta offroad dan direalisasikan dalam bentuk event IOX.
IOX mulai eksis di kalangan offroader pada 2012 dengan event IOX 2012 Bukit Tinggi-Palembang.
Event itu berhasil merebut perhatian komunitas offroader Indonesia karena unik, sederhana, menantang, dan menyenangkan.
Keunikan dari IOX ini adalah konsep saweran. Peserta adalah panitia, begitu pula sebaliknya.
Dengan saweran, semua biaya event akan disawer oleh seluruh peserta.
IOX event dikerjakan bareng oleh semua peserta yang menjadi panitia secara bersama sama.
Keunikan lainnya, IOX merupakan event off-road adventure superekstrem dengan waktu yang lama sekitar 15 hari.
Indonesia Off-road eXpedition (IOX) 2017 Celebes Kendari-Makasar sudah di depan mata.
- Nana Sudjana Senang Specta Jateng Ultimate Offroad Challenge 2024 Berlangsung Meriah
- Hadiri Grand Opening Sea-Doo Can-Am PIK, Ketum IMI Bamsoet Sampaikan Harapan Ini
- Kelebihan dan Kekurangan Suzuki Katana, Nyaman untuk Offroad
- Peserta Indonesia Offroad eXpedition 2023 PALA Sukses Finis di Kalianda Lampung
- Bamsoet: Sirkuit di Batam Bisa Dipakai untuk Balap MotoGP dan Formula 1
- Ducati Hadirkan Scrambler Edisi Khusus, Siap Diajak Main Tanah