IPC Optimalkan Kelapa Sawit Bengkulu
Selasa, 21 Mei 2013 – 09:51 WIB
JAKARTA – PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II telah bekerja sama dengan lima perusahaan multinasional untuk mempersiapkan rencana pembangunan dan pengoperasian Tangki Timbun Curah Cair di Pelabuhan Pulau Baai, Bengkulu. Ini merupakan upaya Indonesia Port Corporation (IPC), nama baru Pelindo II, mengoptimalkan potensi salah satu nilai ekonomi terbesar di Bengkulu, yakni kelapa sawit.
Kerja sama meliputi tiga hal utama. Pertama, pelaksanaan kajian kelayakan baik aspek teknis, komersial, operasional, keuangan, hukum, serta aspek lainnya untuk dijadikan dasar kerjasama. Kedua, pengukuran dan penetapan luas yang akan masuk dalam lingkup kerjasama.
Baca Juga:
Ketiga, penyusunan bentuk dan skema kerjasama yang akan dilaksanakan. Adapun biaya-biaya yang timbul terkait kerjasama tersebut sepenuhnya akan menjadi tanggungjawab masing-masing pihak.
Kelima perusahaan yang telah menyepakati kerja sama dengan IPC merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri dan perdagangan produk agro bisnis. Yaitu PT Apex Indopacific, PT Asianagro Agungjaya, PT Louis Dreyfus Commodities, PT Sandabi Indah, dan PT Trinity Palm Trans Indonesia.
JAKARTA – PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II telah bekerja sama dengan lima perusahaan multinasional untuk mempersiapkan rencana pembangunan
BERITA TERKAIT
- Bea Cukai Malang Menggagalkan Pengiriman 414.920 Batang Rokok Ilegal
- Puskesmas Jomin Terima Ambulans Modern dari Peruri
- Edarkan Narkoba di Muara Enim, Pria Ini Akhirnya Ditangkap
- Farhan Upayakan Penerbangan Komersil Bandara Husein Sastranegara Aktif Lagi
- Pak Ihsan Menyinggung Honorer jadi PPPK Paruh Waktu, Minta Tambahan Anggaran
- Prabowo Luncurkan Makan Bergizi Gratis, Pedagang Kantin Sekolah Menangis