Ipda Auzar, Si Guru Ngaji yang Tewas di Polda Riau

jpnn.com, JAKARTA - Salah satu perwira polisi yang meninggal dalam serangan teroris di Polda Riau adalah Ipda Auzar.
Perwira pertama yang bertugas di Subditregident Ditlantas Polda Riau itu tewas usai ditabrak teroris dengan mobil.
Kabid Humas Polda Riau AKBP Sunarto mengatakan, korban adalah sosok yang baik di mata anggota lain. “Beliau katanya juga guru ngaji,” ujar Sunarto, Rabu (16/5).
Bahkan, tak jarang korban menjadi imam salat di masjid di Polda Riau. Namun, korban harus tutup usia karena kebengisan teroris.
Untuk saat ini, jenazah korban dibawa ke RS Bhayangkara Riau sebelum diserahkan ke rumah duka.
Diketahui, pagi tadi ada serangan teroris di Polda Riau. Pelaku berjumlah lima orang menyerang dengan mobil dan samurai.
Sedikitnya satu polisi tewas, dua luka, dan dua wartawan terluka dalam insiden ini.
Lalu ada empat teroris tewas dilumpuhkan dan satu ditangkap dalam keadaan hidup usai kabur dari Polda Riau. (mg1/jpnn)
Lima orang terduga teroris menyerang polisi dengan samurai di Polda Riau pagi tadi.
- Irjen Herry Heryawan Jadi Kapolda Riau, Berikut Profil Lengkapnya
- Daftar Lengkap Mutasi Polri di Polda Riau, Kapolda Hingga Kapolres
- Harmoni Ramadan, Kebersamaan TNI-Polri di Halaman Mapolda Riau
- Polda Riau Tangkap Bandar Narkoba, Amankan 14 Kg Sabu-sabu dan 6.800 Butir Ekstasi
- Seruan Irjen Iqbal di Lokasi Banjir Kota Pekanbaru: Utamakan Masyarakat Dulu!
- PT NWR Salurkan Rp 314 Juta untuk Ahli Waris Korban Kecelakaan Maut di Sungai Segati