iPhone 5S Dikabarkan Dirilis Juni
Sabtu, 30 Maret 2013 – 00:34 WIB
CALIFORNIA - Perseteruan ponsel kelas premium terus ditabuh. Seolah tak mau kalah dengan pesaing terbesarnya Samsung yang pertengahan Maret lalu baru saja mengeluarkan Galaxy S4. Apple dikabarkan akan segera meluncurkan ponsel kelas atasnya iPhone 5S. Penerus iPhone 5 ini diperkirakan akan mulai ditawarkan ke konsumen pada Juni 2013.
Mengacu keterangan analis Gene Munster, Piper Jaffray yang dilansir Tgdaily menyebutkan iPhone 5S bakal masuk pasaran paling lambat akhir Juni. Keterangan Piper dikuatkan sumber perusahaan pemasok komponen Apple, yang mengatakan bahwa bakal komponen iPhone 5 mulai dikirimkan ke perusahaan mereka pada akhir Mei 2013.
"Kemungkinan (iPhone 5S) muncul pada kuartal ketiga," ucap sumber tersebut seperti diberitakan situs tersebut Jumat (29/3).
Seperti biasa, tak sedikitpun keterangan terkait produksi awal atau tanggal peluncuran iPhone 5S dikeluarkan perusahaan berbasis di Cupertino, California itu. Namun informasi berkembang, iPhone 5S nantinya akan dipasang jeroan berkualitas. Mulai dari layar kualitas Super High Definition (HD), ditambah kemampuan resolusi kamera yang sudah ditingkatkan mencapai 12 MP didukung prosesor A6X system-on-a-chip (SoC).
CALIFORNIA - Perseteruan ponsel kelas premium terus ditabuh. Seolah tak mau kalah dengan pesaing terbesarnya Samsung yang pertengahan Maret lalu
BERITA TERKAIT
- Program Digital Access Inggris Menjembatani Kesenjangan di Indonesia Timur
- ASUS Siapkan ExpertBook P5, Copilot+ PC Pertama untuk Bisnis Berbasis AI
- Pertemuan HLF MSP dan IAF ke-2: Komdigi Bahas Pencapaian Positif Indonesia
- Asyik! Aplikasi Gemini Kini Hadir di iPhone
- Meta Bakal Menayangkan Iklan di Threads Mulai Tahun Depan
- Ada Kabar Baik dari Spotify Untuk Pembuat Konten Video, Cuan!