Iptu Robert Purba Pimpin 100 Pasukan Brimob, Siap Menghadapi KKB
jpnn.com, JAMBI - Polda Jambi mengirim 100 personel Satuan Brimob ke daerah rawan gangguan Kelompok Kriminal Bersenjata ( KKB) di wilayah Provinsi Papua. Mereka nantinya berada di Bawah Kendali Operasi (BKO) Polda Papua.
Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo memimpin upacara pemberangkatan di Lapangan Makosat Brimob Polda Jambi, Selasa (16/2).
Upacara yang dilaksanakan usai acara Rapim Polri tersebut dihadiri oleh Wakapolda Jambi Brigjen Pol Yudawan Roswinarso, Irwasda Polda Jambi, Pejabat Utama Polda Jambi dan Kapolresta Jambi.
Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia Prianto, Rabu (17/2), mengatakan, Kapolda Jambi dalam arahannya memerintahkan kepada komandan kompi yang akan memimpin seluruh pasukan, untuk tetap berhati-hati di sana.
"Hal yang perlu diatensi dalam pelaksanaan tugas di Papua adalah penghormatan terhadap hak azasi manusia," kata Kapolda Jambi, Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo yang baru saja mengikuti Rapim TNI Polri dan mendapat pengarahan dari Kapolri dan Ketua Komnas HAM.
Kemudian lagi perlu perhatian khusus nilai-nilai yang ada di masyarakat Papua.
Diingatkan bahwa nilai yang ada di Jambi dan nilai yang dilihat dari masyarakat di luar Indonesia itu berbeda.
“Ketika saudara melakukan penindakan terhadap sekelompok pemuda kemudian mereka dilucuti bajunya dan suruh jongkok itu saja menurut dunia internasional sudah masuk pelanggaran HAM,” ujar Irjen Albertus Rachmad Wibowo.
KKB makin ganas, Polda Jambi mengirim 100 pasukan Brimob ke daerah rawan di Papua.
- Tim Jihandak Turun Tangan Sisir Sejumlah Gereja
- Kunjungi Merauke, Mentrans Iftitah Sulaiman Sampaikan Pesan Prabowo untuk Papua
- 5 Berita Terpopuler: Ada Tuntutan Pemecatan, Honorer Non-Database BKN Minta Kesempatan Kedua
- Kronologi Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang sebelum TNI-Polri Tembak Mati Komandan KKB
- Arus Mudik Nataru, KM Labobar Angkut 20 Ribu Penumpang di Papua
- Tolak Program PSN Baru, Senator Paul Finsen Mayor Minta Presiden Tinjau Ulang