Iptu Wahyudi Meninggal saat Bertugas Mengamankan Pemilu 2024

jpnn.com, SEMARANG - Seorang anggota Polrestabes Semarang, Jawa Tengah Iptu Wahyudi meninggal dunia pada Minggu dini hari (18/2).
Anggota Polri itu meninggal diduga kelelahan saat menjalankan tugas pengamanan rangkaian penghitungan suara di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan.
Rekan almarhum, Aiptu Hendro mengatakan Kanit Binmas Polsek Candisari tersebut sempat dilarikan ke rumah sakit karena mengeluh sakit saat bertugas.
Iptu Wahyudi meninggal saat melaksanakan tugas patroli dan pemantauan di PPK Candisari.
"Korban sempat mengeluh mual, sesak nafas, dan muntah hingga akhirnya tak sadarkan diri," kata Hendro.
Iptu Wahyudi sudah bertugas sejak pendistribusian logistik pemilu, pelaksanaan pemungutan suara, hingga rekapitulasi suara Pemilu 2024 di PPK.
Sebelum meninggal, almarhum bahkan masih melaksanakan kewajiban di luar pengamanan pemilu.
Iptu Wahyudi sendiri rencananya akan purnatugas pada September 2024.
Anggota Polrestabes Semarang Iptu Wahyudi meninggal dunia setelah pengamanan rekapitulasi suara Pemilu 2024 di wilayahnya.Kami turut berduka.
- Anak Tembak Ibu Kandung Pakai Senpi Milik Ayahnya
- Anggota DPRD DKI Brando Susanto Meninggal Dunia di Atas Panggung saat Sambutan
- Inas Zubir Bicara Krisis dan Peluang Masa Depan Hanura di Tengah Keterpurukan
- Ungkap Permintaan Terakhir Ricky Siahaan Sebelum Meninggal, Edy Khemod Persilakan Peziarah Piknik
- Antar Suami ke Peristirahatan Terakhir, Istri Ricky Siahaan Pegang Erat Tangan Sang Putri
- Said Aldi Instruksikan Konsolidasi OKP Hingga ke Tingkat Bawah