IPW Komentari Isu 3 Kapolda Menyokong Skenario Ferdy Sambo
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW) Sugeng Teguh Santoso menyepakati langkah Polri tidak mengusut isu keterlibatan tiga kepala kepolisian daerah (Kapolda) yang disebut-sebut menyokong sekanario Ferdy Sambo dalam kasus kematian Brigadir J.
"Saat ini IPW merujuk pada pernyataan resmi Polri tersebut," kata Sugeng lewat pesan singkat kepada JPNN.com, Minggu (25/9).
Praktisi hukum itu mengatakan IPW tak memiliki data ihwal keterlibatan tiga kapolda dalam kasus Ferdy Sambo.
"IPW belum memiliki informasi atau data keterlibatan tiga kapolda tersebut," ujar Sugeng.
Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Polri Inspektur Jenderal Dedi Prasetyo sebelumnya menepis kabar keterlibatan tiga kapolda dalam kasus kematian ajudan Ferdy Sambo itu.
Sebab, Tim Khusus (Timsus) yang dibentuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo tidak menemukan dugaan keterlibatan tiga kapolda itu.
"Saya tegaskan kembali dari Timsus, tidak ada. Tidak ada pendalaman, tidak ada keterkaitannya dengan tiga kapolda," kata Dedi di Mabes Polri, Sabtu (24/9).
Ferdy Sambo disebut dalang di balik kematian Brigadir J di Kompleks Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan pada Jumat (8/7).
IPW ikut mengomentasi langkah Polri tidak mengusut isu keterlibatan tiga kapolda dalam skenario Ferdy Sambo. Simak selengkapnya.
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Soal Putusan MK, PDIP Tak Akan Diam Jika ASN hingga TNI-Polri Melanggar Netralitas
- Putusan MK jadi Kekuatan Bawaslu Awasi ASN, TNI, Polri, hingga Kades yang Tak Netral
- Polri Harus Siap Amankan Pertarungan 87 Pasangan Calon Kada di NTT