IPW: Upaya Rusak Citra Oegroseno
Jumat, 24 September 2010 – 01:11 WIB
JAKARTA -- Koordinator Indonesia Police Watch (IPW) Neta S Pane punya pandangan menarik terkait serangan maut ke Polsek Hamparan Perak, Deli Serdang, Sumatera Utara. Neta menilai, aksi itu merupakan bagian dari upaya pihak tertentu untuk meruntuhkan citra Kapolda Sumut, Irjen Pol Oegroseno. Menurutnya, serangan ini punya tali-temali dengan perampokan Bak CIMB Niaga, Medan, beberapa waktu lalu. Targetnya sama, lanjut Neta, yakni menghancurkan citra Oegro. Kedua, adanya foto-foto perampok, itu menunjukkan kejanggalan yang lain. Menurutnya, sangat aneh jika ada perampok yang membiarkan dirinya difoto jeprat-jepret berulang-ulang. Aneh juga jika ada warga yang berani mengambil foto para perampok yang bersenjata seperti itu. "Kalau perampok biasa, pasti marah jika ada yang mengambil fotonya. Bahkan, kalau perampok biasa, yang memfotonya itu pasti dimarahi, bahkan ditembak," terangnya.
"Sejak awal, mulai kasus perampokan CIMB, IPW sudah melihat, ini suatu upaya pembusukan untuk menjatuhkan citra Oegro. Amati lagi kasus perampokan CIMB itu. Menurut saya, aksi itu sangat janggal," ujar Neta S Pane saat dimintai tanggapan atas tragedi di wilayah kerja Oegroseno, secara berurutan itu, tadi malam (23/9).
Baca Juga:
Neta pun menganalisis aksi perampokan CIMB. Disebutkan, setidaknya ada lima kejanggalan aksi itu. Pertama, dilihat dari gerakan para pelakunya, yang terlihat sangat terlatih, fisiknya tegap-tegap, cara membawa senjatanya yang nampak profesional, dan cara melompat mejanya pun terlihat ringan. "Itu bukan perampok biasa," cetusnya.
Baca Juga:
JAKARTA -- Koordinator Indonesia Police Watch (IPW) Neta S Pane punya pandangan menarik terkait serangan maut ke Polsek Hamparan Perak, Deli Serdang,
BERITA TERKAIT
- Jampidum Terapkan RJ pada Kasus Anak Curi Perhiasan Ibu Kandung
- 5 Berita Terpopuler: Hari Guru Nasional, Mendikdasmen Beri 3 Kado, soal Tunjangan ASN dan Honorer Terungkap
- Prediksi Cuaca BMKG, Seluruh Jakarta Diguyur Hujan Siang Ini
- Nilai IKIP Kaltim Meningkat, Masuk Tiga Besar Nasional
- Yorrys Raweyai: DPD Akan Mengawal Proses Pembangunan PIK 2 Tangerang
- BPMK Lanny Jaya Diduga Potong Dana Rp 100 juta dari 354 Kampung