Iran Akui Pengaruh Besar Indonesia di Dunia Islam
jpnn.com, JAKARTA - Perluasan hubungan dan kemitraan dengan Indonesia menjadi prioritas serta strategis bagi Iran ditengah perkembangan unilateralisme, ketidakpastian dunia serta perang dagang.
"Iran tentu saja akan berusaha untuk meningkatkan hubungannya dengan Indonesia. Indonesia merupakan ekonomi terbesar di kawasan ASEAN serta memiliki peran di level internasional maupun di dunia islam," ujar Duta Besar Iran Mohammad Azad dalam wawancara dengan Antara di Jakarta, Kamis (30/12).
Ia mengatakan hubungan dan kerja sama antara Iran dan Indonesia di berbagai forum internasional begitu erat.
Hal itu terlihat jelas saat Indonesia memimpin DK PBB pada 2020 lalu. Ketika itu, Indonesia selalu mendukung kesepakatan nuklir Iran (JCPOA) yang ditolak Amerika Serikat.
"Sikap tersebut menjadi bukti nyata dukungan Indonesia terhadap Iran dan multilateralisme melawan unilateralisme. Kami mengapresiasi dengan langkah yang dilakukan Indonesia itu," ujar Duta Besar Azad.
Ia melihat bahwa ada tekad dan kemauan politik pejabat kedua negara yang dapat dimaksimalkan untuk memperluas hubungan perdagangan di antara Iran dan Indonesia.
Dengan tekad yang kuat di antara pejabat kedua negara, ujar dia, Iran dan Indonesia dapat mengembangkan hubungan ekonomi bilateral meskipun akan menghadapi beberapa rintangan.
Selama 70 tahun hubungan diplomatik antara Iran dan Indonesia, kerja sama yang saling menguntungkan terjadi di berbagai bidang, di antaranya politik, ekonomi, perdagangan, budaya, maupun ilmu pengetahuan dan teknologi.
Republik Islam Iran memandang Indonesia sebagai sekutu penting di kawasan ASEAN dan dunia Islam
- Peran Indonesia pada Organisasi Internasional: ASEAN dalam Pengembangan Ekonomi Biru
- Indonesia jadi Anggota BRICS, Dewan Pakar BPIP: Ranah Baru Aktualisasi Prinsip Bebas Aktif
- Eddy Soeparno Bicara Peran Strategis Prabowo untuk Dunia Islam Saat Bertemu Sekjen OKI
- Perkuat Kolaborasi ZIS di ASEAN, ICONZ ke-8 Hasilkan 5 Resolusi Strategis
- Menko Airlangga: Indonesia dan ASEAN Tetap Stabil di Tengah Ketidakpastian Global
- Piala AFF, Menpora: Kesempatan Emas Timnas Indonesia Mempersiapkan Diri jadi Kekuatan Besar di ASEAN