Iran Klaim WNI di Kapal Tanker Korsel dalam Kondisi Baik, Percaya?
Kedutaan Besar RI di Tehran, Iran, mengatakan terus melakukan koordinasi dengan sejumlah pihak untuk memastikan keberadaan dan kondisi dua warga Indonesia yang menjadi anak buah kapal yang ditahan Iran.
Dalam laporan sebelumnya diketahui ada dua awak kapal asal Indonesia di kapal Hankook Chemi, sebuah kapal tanker kimia berbendera Korea Selatan yang ditahan pihak otoritas Iran, Senin kemarin.
Dalam pernyataannya, KBRI Tehran mengatakan sudah mengeluarkan nota diplomatik kepada Kementerian Luar Negeri Iran untuk meminta klarifikasi keberadaan dan meminta akses untuk melakukan komunikasi dengan kedua warga Indonesia tersebut.
Disebutkan jika pihak dari Kementerian Luar Negeri Iran telah mengunjungi kapal Hankook Chemi.
"[Kemenlu Iran menyatakan] seluruh kru termasuk kedua WNI ABK saat ini berada dalam kondisi baik dan sehat," demikian pernyataan KBRI Tehran yang diunggah Rabu kemarin (06/01).
Diketahui kapal tanker kimia tersebut ditahan Pengawal Revolusi Iran di Teluk Persia.
Para awak dalam kapal tersebut diketahui berasal dari Indonesia, Korea Selatan, Vietnam, dan Myanmar.
Penahanan kapal terjadi di tengah ketegangan antara Iran dan Korea Selatan terkait dengan pembekuan dana Iran di bank-bank Korea Selatan akibat sanksi dari Amerika Serikat.
Kedutaan Besar RI di Tehran, Iran, mengatakan terus melakukan koordinasi dengan sejumlah pihak untuk memastikan keberadaan dan kondisi dua warga Indonesia yang menjadi anak buah kapal yang ditahan Iran
- Latihan Militer Terpisah dengan Rusia dan Australia, Indonesia Tak Ingin Dikuasai oleh Siapa Pun?
- Dunia Hari Ini: Donald Trump Jadi Presiden, Kamala Harris Mengakui Kekalahannya
- Dunia Hari Ini: Beberapa Hasil Suara Pemilu Amerika Serikat Mulai Keluar
- Dunia Hari Ini: Kecelakaan Bus di India Telan Puluhan Nyawa
- Lepas 429 PMI ke Korsel, Kepala BP2MI: Saya Titip Jaga Negara Ini
- Dunia Hari Ini: Setidaknya 10 ribu orang Tedampak Letusan Gunung Lewotobi Laki-laki