Iran Siap Perang, Punya Rudal untuk Jangkau Seluruh Pangkalan AS di Timur Tengah

jpnn.com, TEHRAN - Republik Islam Iran terus memamerkan capaiannya dalam pengembangan alat utama sistem persenjatan (alutsista).
Kini, Negeri Para Mullah itu memiliki misil balistik Zolfaqar-e Basir yang memiliki daya jelajah hingga 434 mil.
Iran memamerkan misil balistik generasi terbaru itu melalui Press TV.
Dengan roket tersebut, Iran mampu menjangkau pangkalan-pangkalan militer Amerika Serikat (AS) di kawasan Timur Tengah. Saat ini Negeri Paman Sam itu memiliki pangkalan militer di Arab Saudi, Bahrain, Oman, Irak, Kuwait dan Uni Emirat Arab (UEA).
Komandan Garda Pengawal Revolusi Islam Iran Mayor Jenderal Hossein Salami mengatakan, negerinya mengembangkan misil balistik itu ketika sedang menghadapi sanksi internasional yang dipaksakan Presiden AS Donald Trump.
“Perang yang sedang berlangsung hari ini adalah salah satu tekad,” ujarnya.
Salami menambahkan, Iran telah sepenuhnya siap berperang melawan AS. Menurutnya, Negeri Persia itu menggunakan sanksi dari AS sebagai sebuah peluang untuk mempercepat kemajuan sektor pertahanannya.
“Bangsa Iran melanjutkan jalan ini dengan keyakinan,” tegasnya.
Republik Islam Iran terus memamerkan capaiannya dalam pengembangan alat utama sistem persenjatan (alutsista).
- Pemerintah Diminta Cabut Moratorium Pengiriman Pekerja Migran Indonesia ke Timur Tengah
- Ceritakan Persahabatan Puluhan Tahun dengan Prabowo, Raja Yordania: Tak Terlupakan
- Permalukan Trump, Iran Tegaskan Ogah Berunding Langsung dengan Amerika
- Sesumbar, Donald Trump Klaim AS Lakukan Perundingan Langsung dengan Iran
- APJATI Antusias Sambut Pembukaan Penempatan PMI Sektor Domestik ke Timur Tengah
- FKPMI Menilai Menteri Karding Lamban Mengurus Masalah PMI