Iran Ujicoba Misil Jarak Pendek
Senin, 28 September 2009 – 09:06 WIB

Iran Ujicoba Misil Jarak Pendek
Dua misil jarak pendek yang telah diluncurkan Minggu (27/9) di antaranya terdiri dari Tondar-69 yang mampu menempuh 150km dan Fateh-110 (193 km). Serta sisanya adalah misil tipe Zelzal. Sedangkan untuk jarak menegah telah dipersiapkan misil Shahab-1 dan Shahab-2. Terakhir adalah misil jarak jauh Shahab-3.
Sebelumnya misil Shahab-3 (Meteor-3) telah mengalami uji coba beberapa kali. Kali pertama Shahab-3 telah diluncurkan pada Juli 2008. Pihak penjaga revolusioner Iran pun mengatakan bahwa Shahab-3 sudah mengalami berbagai modifikasi hingga bisa mencapai jarak tempuh 2.500 km.
Pengamat pertahanan negara-negara Barat menuduh pengembangan misil Shahab tersebut ditujukan agar nantinya mampu membawa hulu ledak nuklir dan mengancam keamanan kedaulatan AS dan sekutunya. Juga dipandang sebagai penegasan sikap pemerintahan Iran yang tidak senang akan tuduhan yang dilayangkan oleh Presiden Barack Obama pada sidang PBB Jumat (25/9) lalu..
"Latihan ini memiliki pesan bersahabat untuk negara yang bersahabat. Sedangkan untuk negara yang mengintimidasi kami berarti menghancurkan permusuhan," tandas Hossein Salami sebagaimana dilansir AFP.
TEHRAN- Iran semakin berani menunjukkan eksistensinya dalam pengembangan nuklir. Stasiun televisi lokal Press TV dan Al-Alam berhasil menangkap momen
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza