Iriana Jokowi Dicap Narsis Pajang Foto Mejeng di Jembatan Trans Kalimantan
jpnn.com - FIRST Lady Iriana Joko Widodo menyempatkan diri berfoto di jembatan Trans Kalimantan, Rabu (21/1) siang. Akses penghubung yang diberi nama Jembatan Tayan itu berada di Kabupaten Sangau Kalimantan Barat.
Di sela mendampingi Presiden Joko Widodo meninjau proyek tersebut, Iriana berkesempatan berfoto bersama dua wanita lainnya, dengan latar jembatan tersebut. Di akun twitternya, Iriana mengunggah foto tersebut.
Postingan Ibu Negara langsung diserbu 'pemirsa'. "2 org Yg d sebelah ibu @IrianaJokowi pasti istri penjabat..keliatan dr penampilannya..beda sm ibu..wlpn ibu negara tp tetap sederhana.." tulis @humaira679, terkesan memuji.
Dukungan ikut mengalir dari netizen kepada Iriana yang memang setia mendampingi suami tercinta dalam bertugas. "Semoga ibu menjadi pendamping bapak yang mengingatkan setiap langkah dalam berbuat demi nusa dan bangsa," bunyi cuitan @Tarmizi_plg.
Namun lain lagi dari Jony Abdilah di akun oyons_mr. Iseng-iseng, Jony menyebut Iriana narsis.
"narsis dikit mumpung masih jd ibu negara..." tulisnya. (adk/jpnn)
FIRST Lady Iriana Joko Widodo menyempatkan diri berfoto di jembatan Trans Kalimantan, Rabu (21/1) siang. Akses penghubung yang diberi nama Jembatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Masih Ragu Transplantasi Rambut? Simak Kiat Berikut
- Ketua Umum Bhayangkari Hibur Anak-anak Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Anak Guru PPPK di Karanganyar jadi Korban Pemerkosaan, Sang Ibu Minta Polisi Bertindak
- Tokoh Masyarakat Hingga Akademisi Sebut Arinal Membawa Perubahan di Lampung
- Ribuan Warga Memeriahkan Gebyar Budaya, Husain Alting Sjah Ingatkan Perdamaian di Atas Segalanya