Irjen Agung Sabar Dapat Golok Khas Banten
jpnn.com, SERANG - Kapolda Banten yang baru Irjen Pol Agung Sabar Santoso tiba di Mapolda Banten, Rabu (8/1) pagi. Kedatangan Agung disambut oleh mantan Kapolda Banten Irjen Pol Tomsi Tohir.
Dalam penyambutan tersebut, Tomsi mengalungkan bunga, dan memasangkan sarung khas Banten. Tomsi juga memberikan golok Ciomas, sulangkar.
Penyambutan Agung juga dihadiri Waka Polda Banten Tomex Korniawan beserta para PJU Polda Banten, pamen, pama dan seluruh jajaran personel Polda Banten.
“Tadi pagi sekira pukul 08.00 WIB telah dilaksanakan penyambutan Kapolda Banten yang baru. Penyambutan ditandai dengan pengalungan bunga oleh Irjen Pol Tomsi Tohir kepada Irjen Pol Agung Sabar Santoso dan pemberian bunga oleh Ibu Niken Tomsi,” kata Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi Priadinata.
Saat penyambutan tersebut para PJU Polda Banten, Kapolres Jajaran Polda Banten memperkenalkan diri masing-masing. “Acara dilanjutkan dengan penyerahan ibu asuh oleh ketua Bhayangkari, tradisi pelepasan Kapolda Banten serta ada kegiatan kenal pamit Kapolda Banten,” tutur Edy. (fahmi sa’i)
Irjen Agung Sabar Santoso menjadi Kapolda Banten menggantikan Irjen Pol Tomsi Tohir.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Irjen Suyudi Ingatkan Personel Polri di TPS Tak Boleh Lengah
- Kirim 100 Personel ke Papua, Kapolda Banten Irjen Suyudi Ingatkan Hal Penting Ini
- Irjen Abdul Karim Minta Maaf Kepada Seluruh Warga Banten
- Irjen Suyudi Ario Seto Resmi Jabat Kapolda Banten Gantikan Abdul Karim
- 11 Angota Polda Banten Dipecat Selama 2023
- Sekjen Baru KKP Pernah Jadi Kapolda, Sebegini Nilai Hartanya