Irjen Argo Sebut Semua Pecatan KPK Berkesempatan Menjadi ASN Polri
jpnn.com, JAKARTA - Kadiv Humas Polri Irjen Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan pihaknya sangat serius dalam upaya merekrut eks pegawai KPK untuk bisa menjadi ASN Polri.
Dia menyebut semua pecatan lembaga antirasuah itu punya kesempatan menjadi ASN di Korps Bhayangkara.
“Semuanya itu memiliki kesempatan yang sama,” kata Argo Yuwono ketika dikonfirmasi, Kamis (30/9).
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebelumnya mengatakan pihaknya berencana untuk merekrut pegawai KPK yang diberhentikan karena tidak lulus TWK.
Kapolri juga sudah bersurat kepada Presiden Joko Widodo terkait perekrutan pegawai KPK yang tidak lulus TWK sebagai ASN Polri guna memenuhi kebutuhan organisasi terkait pengembangan tugas-tugas yang diembannya, khususnya di Bareskrim Polri bidang tindak pidana korupsi.
Kebutuhan tersebut didasari pada bertambahnya tugas-tugas Polri dalam rangka mengawal program penanggulangan Covid-19, program pemulihan ekonomi nasional, dan kebijakan-kebijakan strategis yang lain.
Niat Kapolri tersebut mendapat tanggapan dari Presiden yang disampaikan melalui Menteri Sekretaris Negara secara tertulis yang pada pokoknya menyetujui perekrutan tersebut.
Polri diminta untuk berkoordinasi dengan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) dan Badan Kepegawaian Negara (BKN). (cuy/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Polri memastikan pihaknya tak tebang pilih dalam upaya merekrut eks pegawai KPK menjadi ASN Polri. Semua pecatan KPK itu berkesempatan menjadi ASN Polri.
Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Elfany Kurniawan
- KPK Buka Seleksi 11 Petinggi, Bagaimana Nasib Novel Baswedan Cs?
- Firli Bahuri Teken Perkom, Novel Baswedan Cs Meski ASN Polri Tak Bisa Masuk KPK
- Novel Baswedan Cs Selesai Menjalani Pelatihan Sebagai ASN Polri, Siap Memberantas Korupsi
- Soal Pengangkatan Novel Dkk sebagai ASN, Satyo: Tidak Ada Aturan yang Dilanggar
- Ahmad Sahroni Ingatkan Novel Baswedan Cs yang Jadi ASN Polri
- Karpet Merah untuk Novel Baswedan Cs Bikin Honorer Sakit Hati, Pak Bima Bilang Begini