Irjen Daniel Silitonga Sambangi Kanwil Bea Cukai Papua, Siap Memperkuat Kerja Sama

Bentuk lain dari kerja sama Bea Cukai dan Polri melalui pelaksanaan courtesy visit atau kunjungan kerja.
Kantor Wilayah (Kanwil) Bea Cukai Papua bersama dengan unit eselon II Kemenkeu lainnya yang tergabung dalam Kemenkeu Satu Sorong menerima kunjungan Kapolda Papua Barat Irjen Daniel Tahi Monang Silitonga bersama jajarannya.
"Kunjungan tersebut disambut hangat oleh Kemenkeu Satu Sorong," terangnya.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolda Irjen Daniel menyampaikan kerja sama antara Kemenkeu dan Polda Papua Barat harus dijaga dengan baik dan terus ditingkatkan agar visi dan misi masing-masing instansi dapat tercapai.
Kegiatan serupa juga dilakukan Kanwil Bea Cukai Sumatera Bagian Barat (Sumbagbar) dengan mengunjungi Polda Lampung.
Kunjungan tersebut fokus pada peningkatan fungsi kehumasan Kanwil Bea Cukai Sumbagbar.
Hal ini dilakukan mengingat peran kehumasan pada era keterbukaan informasi publik seperti sekarang ini sangat penting.
"Unit kehumasan dituntut untuk memberikan informasi yang jelas dan sesuai fakta yang ada di instansi pemerintah atau kementerian dan lembaga dengan cara yang baik dan benar agar dapat diterima publik," jelas Hatta.
Bea Cukai dan Polri terus berkolaborasi memperkuat kerja sama dalam memaksimalkan kinerja penegakan hukum dan pengawasan
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Soal Keluhan AS Terhadap Barang Bajakan di Mangga Dua, Kemendag Bilang Begini
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan