Irjen Fadil Imran: Semua Bisa Ada di Titik Itu Karena Cinta

jpnn.com, JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran menyatakan, pandemi Covid-19 merupakan skenario dari Tuhan untuk mendekatkan jati diri bangsa Indonesia agar saling mencintai.
Hal tersebut disampaikan Fadil saat memberikan sambutan dalam acara Malam Apresiasi Sukarelawan Vaksinasi Merdeka di Lapangan Presisi Polda Metro Jaya, Selasa (17/8) malam.
"Pandemi ini adalah skenario Tuhan agar kita bisa kembali ke jati diri dan sifat khas bangsa yakni suka bergotong royong dan saling mencintai," kata Irjen Fadil Imran.
Mantan Kapolda Jawa Timur itu mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo terhadap dirinya dan segenap jajaran Polda Metro Jaya untuk berkarya.
"Sebagai Kapolda Metro Jaya, saya ingin mengucapkan terima kasih dan penghargaan atas kepercayaan dari Kapolri dan Panglima TNI, agar kami bisa terus berkarya dan berbuat," ujar Fadil.
Pria kelahiran Sulawesi Selatan itu menyatakan, Vaksinasi Merdeka yang digagasnya dipersembahkan kepada Panglima dan Kapolri atas kecintaan terhadap Indonesia.
"Vaksinasi Merdeka ini kami persembahkan kepada bapak sebagai balas jasa, bagaimana bapak mencintai negeri," tambah Fadil.
Fadil juga mengucapkan terima kasih kepada sukarelawan dan masyarakat yang mau disuntik dalam program tersebut.
Irjen Fadil Imran menyatakan, pandemi Covid-19 merupakan skenario dari Tuhan untuk mendekatkan bangsa Indonesia.
- Dihadiri Menteri & Kapolri, Jambore Karhutla 2025 Resmi Dibuka
- Kapolri Jenderal Listyo Membuka Orientasi XII HIKMAHBUDHI, Candra Aditiya Nugraha: Ini Kegiatan Berskala Nasional
- Perkuat Sinergisitas, Panglima TNI Terima Kunjungan Ketua BPK RI
- Panglima TNI Jenderal Agus dan KSAD Jenderal Maruli Terima Wing Kehormatan Penerbang Kelas I TNI AU
- Panglima TNI Jenderal Agus Minta Prajuritnya Lanjutkan Pengabdian Kepada Bangsa dan Negara
- Kompolnas Minta Kasus Pengawal Kapolri Pukul Wartawan Harus Diproses