Irjen Fakhiri Berharap KKB Bebaskan Pilot Susi Air Menjelang Natal
jpnn.com, JAYAPURA - Kapolda Papua Irjen Mathius Fakhiri berharap kelompok kriminal bersenjata (KKB) segera membebaskan pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens yang disandera sejak 7 Februari 2023.
Kapolda bahkan berharap pembebasan pilot berkebangsaan Selandia Baru itu bisa menjadi kado Natal.
"Saya berharap KKB segera membebaskan sandera dan itu diberikan sebagai kado Natal," ujar jenderal bintang dua itu di Jayapura, Senin (6/11).
Irjen Fakhiri mengaku masih menyerahkan upaya pembebasan pilot kepada para pihak, yakni Pemkab Nduga, tokoh masyarakat, dan tokoh agama.
Upaya itu dilakukan para pihak tersebut melalui negosiasi dengan KKB agar membebaskan pilot Susi Air.
"Berbagai upaya negosiasi terus dilakukan untuk membebaskan sandera dan berharap dapat segera dibebaskan," ujarnya.
Adapun pilot Philip Mark Mehrtens hingga kini masih menjadi tawanan KKB pimpinan Egianus Kogoya.
"Memang dari laporan yang diterima kondisi pilot Philip yang sudah sembilan bulan disandera dalam keadaan sehat," kata Fakhiri.
Kapolda Papua Irjen Mathius Fakhiri berharap KKB pimpinan Egianus Kogoya segera membebaskan pilot Susi Air sebagai kado Natal.
- Kronologi Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang sebelum TNI-Polri Tembak Mati Komandan KKB
- Brigadir Tri Yudha Gugur Dianiaya OTK, Aiptu Hidayat Terluka, Pistol Dibawa Kabur Pelaku
- Pecatan Polri Anggota KKB Tembak Mati Warga Sipil
- Brigjen Faizal: KKB Tembaki Warga Sipil di Distrik Ilaga
- Pilkada Puncak Jaya Panas: 40 Rumah Dibakar, 94 Orang Terluka
- Pentolan KKB Pembunuh Personel Satgas Elang Berani Nongol di Warung Depan Polres