Irjen Joko Ditahan, Komisi III Apresiasi KPK
Selasa, 04 Desember 2012 – 14:13 WIB

Irjen Joko Ditahan, Komisi III Apresiasi KPK
JAKARTA - Ketua Komisi III DPR, I Gede Pasek Suardika mengatakan Komisi III sangat mengapresiasi langkah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang melakukan penahanan terhadap tersangka kasus dugaan korupsi Simulator Surat Izin Mengemudi, Inspektur Jenderal Djoko Susilo.
"Intinya satu, kita mengapresiasi langkah KPK yang menggunakan kewenangan itu," kata Gede Pasek Suardika, di gedung parlemen, di Jakarta, Selasa (4/12).
Menurut Pasek Suardika, keberanian KPK itu memberikan dampak psikologis yang positif pada semangat pemberantasan korupsi di negeri ini. Sebab, selama ini penegakan hukum di negeri ini sering dikeluhkan karena hanya tajam ke bawah tapi tumpul di atas. Masalah ini, tegas dia, harus dibenahi supaya penegakan hukum berjalan sesuai dengan harapan masyarakat.
"Penegakan hukum sering dikeluhkan tajam ke bawah tumpul ke atas. Ini harus kita benahi," ujar politisi Partai Demokrat itu.
JAKARTA - Ketua Komisi III DPR, I Gede Pasek Suardika mengatakan Komisi III sangat mengapresiasi langkah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang
BERITA TERKAIT
- Pemkab Jembrana Merger Dinas untuk Efisiensi Anggaran Maupun Kinerja
- Satgas Cartenz Masih Selidiki Kasus Rumah Terbakar di Pruleme
- Honorer Bisa Tenang, Pemda Janji Tak Ada PHK, Kesejahteraan PPPK Paruh Waktu Dijamin
- Menteri Lingkungan Hidup Setop Open Dumping di 343 TPA
- Istana Minta Perusahaan Swasta Terapkan Waktu Kerja Fleksibel Jelang Lebaran
- Pimpinan KKB Kabur dari Lapas Wamena, Satgas Cartenz: Kami Kejar Sampai Tertangkap Kembali