Irjen Luthfi Tegaskan Polisi Pendamping Petugas Pengukuran di Desa Wadas Sudah Ditarik
jpnn.com, SEMARANG - Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi mengatakan personel polisi yang mendampingi petugas Badan Pertanahan Negara (BPN) di Desa Wadas, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo, telah ditarik.
Meski demikian, lanjut Irjen Luthfi, masih ada personel polisi yang tetap disiagakan untuk pengamanan.
"Satgas kami sudah ditarik," tegas Irjen Luthfi di Semarang, Jumat (11/2).
Dia menambahkan petugas pengukuran lahan milik warga yang akan dijadikan sebagai lokasi tambang batuan andesit untuk urukan proyek Bendungan Bener telah menyelesaikan tugasnya.
"Pengukuran sudah selesai, masyarakat sudah normal," ungkap jenderal bintang dua, itu.
Saat ini, Luthfi mengatakan bahwa kepolisian masih menggelar bakti sosial di Desa Wadas. Selanjutnya, kata Luthfi, akan dilakukan pendekatan lewat dialog yang dipimpin oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
"Kami hanya akan mengawasi," pungkas Irjen Ahmad Luthfi. (antara/jpnn)
Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi mengatakan personel polisi yang mendampingi petugas BPN di Desa Wadas, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo, telah ditarik.
Redaktur & Reporter : Boy
- Markas Judol di Leuwipanjang Bandung Digerebek, Berkamuflase jadi Toko Pakaian
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Penyelesaian Judi Online Cuma 1, Tergantung Penegak Hukumnya
- Viral Polisi Pangkat Kompol Dibentak Pemotor di Kediri, Pelaku Ternyata
- Polisi Ungkap Fakta soal Pelaku Carok di Sampang, Kapolri Beri Atensi
- Polisi Gerebek Kampung Teleng Inhu, 3 Orang Diamankan, Salah Satunya DPO