Irjen M Iqbal Luncurkan Aplikasi Si Talam Manis Ditlantas Polda Riau, Apa Itu?
jpnn.com, PEKANBARU - Ditlantas Polda Riau meluncurkan aplikasi Si Talam Manis Presisi yang dibuat untuk memudahkan masyarakat, terutama pengendara mendapat pelayanan dari polisi lalu lintas (polantas).
Aplikasi itu diluncurkan oleh Kapolda Riau Irjen M Iqbal bersama Gubernur Riau Syamsuar, di Pekanbaru, Selasa (16/8).
Irjen Iqbal mengingatkan kepada para polantas yang terpanggil melalui aplikasi Si Talam Manis agar cekatan dan tidak bermalas-malasan.
"Karena sudah ada aplikasi ini, polantas yang berada di sekitar lokasi laporan masyarakat, jangan malah tidak datang kalau ada panggilan, harus segera bergerak," kata jenderal bintang dua itu.
Dirlantas Polda Riau Kombes Firman Darmansyah menjelaskan aplikasi tersebut merupakan inisiatif Kapolda Riau Irjen M Iqbal, sebagai implementasi program prioritas Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Menurut Firman, Si Talam Manis adalah akronim dari polisi lalu lintas tanggap melayani masyarakat dengan humanis.
Jebolan Akpol 1997 itu mengatakan Si Talam Manis Presisi yang berbasis Android memiliki enam fitur penting untuk memudahkan dan membantu masyarakat yang membutuhkan pertolongan polantas. Misalnya, saat terjadi kecelakaan atau kemacetan.
"Selama ini masyarakat apabila terjadi kecelakaan, bingung mau melapor ke mana. Dengan adanya aplikasi ini semoga bisa membantu. Hanya sekali pencet saja, maka personel yang terdekat akan segera menuju lokasi kejadian," tuturnya.
Kapolda Riau Irjen M Iqbal meluncurkan aplikasi Si Talam Manis untuk memudahkan warga minta bantuan polantas saat mengalami kecelakaan hingga kemacetan.
- Antisipasi Kemacetan saat Nataru, Gapasdap Minta Pemerintah Tambah Dermaga di Merak-Bakauheni
- Irjen Sandi: Kasus Judol di Kementerian Komdigi Jadi Atensi Kapolri
- Kapolri Puji Langkah Gesit Menhut Raja Juli Bangun Kerja Sama demi Lindungi Hutan
- Raja Juli Temui Kapolri Bahas Penegakan Hukum Kehutanan
- Polisi Disebut Tak Netral di Pilkada Sulut, TPDI Somasi Kapolri dan Lapor ke Propam
- Macet Parah Terjadi di Jalan Soetta Bandung, Ternyata Ini Penyebabnya