Irjen Panca Tegaskan Semua yang Terlibat dalam Kasus Kerangkeng Bupati Langkat akan Diproses
Irjen Panca mengungkapkan hingga saat ini pihak kepolisan sudah meminta keterangan 63 orang saksi untuk mendalami kasus tersebut.
"Tim sudah memeriksa sampai saat ini kurang lebih ada 63 saksi," sebutnya.
Dia mengungkapkan beberapa orang saksi yang diminta keterangan, seperti penghuni kerangkeng, mantan penghuni, keluarga, bahkan masyarakat yang mengetahui soal kerangkeng itu.
Panca kembali menegaskan pihaknya masih akan terus mendalami terkait penghuni kerangkeng yang diduga tewas karena dianiaya.
Baca Juga: Pernyataan Menyejukkan dari Sultan Ternate soal Bentrokan Berdarah di Pulau Haruku
Terakhir, ada sekitar tiga kuburan penghuni yang ditemukan di sejumlah lokasi.
"Kami terus mendalami selain tiga (korban meninggal) yang sudah dapat, masih ada tidak korban lainnya," pungkasnya. (mcr22/jpnn)
Kapolda Sumut Irjen Panca Putra Simanjuntak menegaskan semua yang terlibat dalam kasus kerangkeng di rumah Bupati nonaktif Langkat akan diproses
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Finta Rahyuni
- Polisi Usut Penyebab Kebakaran Restoran di Terminal 3 Bandara Soetta, Periksa 2 Saksi
- Iran Mulai Menyelidiki Kecelakaan Helikopter Presiden Ebrahim Raisi
- Polisi Cirebon Usut Penyebab Kematian 4 Teknisi di CSBM
- Heboh Penemuan Mayat di Gudang Kimia Farma, Begini Penjelasan Polisi
- Kantor Disperindagkop Waropen Diduga Dirusak OTK, Polisi Langsung Bergerak Melakukan Penyelidikan
- Bawaslu Pamekasan Setop Penyelidikan Kasus Dugaan Bagi-Bagi Uang Gus Miftah, Ini Alasannya