Irjen Setyo Budiyanto Pastikan Pasukan Brimob Siap Dikerahkan, Jumlahnya Dirahasiakan
jpnn.com, LABUAN BAJO - Kapolda NTT Irjen Setyo Budiyanto mengecek kesiapan personel Brimob yang ditugaskan di Labuan Bajo, Manggarai Barat untuk mengamankan KTT G20 pada tahun ini.
"Saya ke sini juga untuk memantau kesiapan personel Brimob dalam hal pengamanan KTT G20," kata Irjen Setyo Budiyanto, Minggu (30/1).
Jenderal bintang dua itu berharap personel yang ada tetap menjalankan tugasnya dengan baik dan bersiaga dalam menjaga keamanan di Labuan Bajo sebagai kawasan wisata super prioritas.
Mantan direktur penindakan KPK itu berpesan agar pasukan Brimob di daerah itu yang jumlahnya dirahasiakan, tetap semangat dalam bertugas dan selalu siap dikerahkan jika dibutuhkan dalam situasi apa pun.
Oleh karena itu, Irjen Setyo sengaja datang ke ke Mako Brimob Labuan Bajo untuk memberikan perhatian dan motivasi kepada personel yang ditugaskan di daerah wisata itu.
Sebelumnya, Kapolda NTT menyebut secara umum jajarannya siap mengamankan pelaksanaan KTT G20 mendatang.
Dalam pengamanan itu, personel yang sudah disiapkan hanya berasal dari wilayah kerja Polda NTT. Sebab, pasukan yang ada dinilai cukup memadai.
Terlebih lagi, kembalinya ratusan personel Brimob Polda NTT dari penugasan pemberantasan KKB di Papua dapat membantu pengamanan di Labuan Bajo.
Kapolda NTT Irjen Setyo Budiyanto pastikan kesiapan pasukan Brimob ini siap mengamankan KTT G20 Labuan Bajo.
- Tim Jihandak Turun Tangan Sisir Sejumlah Gereja
- Kunjungi Merauke, Mentrans Iftitah Sulaiman Sampaikan Pesan Prabowo untuk Papua
- 5 Berita Terpopuler: Ada Tuntutan Pemecatan, Honorer Non-Database BKN Minta Kesempatan Kedua
- Kronologi Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang sebelum TNI-Polri Tembak Mati Komandan KKB
- Arus Mudik Nataru, KM Labobar Angkut 20 Ribu Penumpang di Papua
- Tolak Program PSN Baru, Senator Paul Finsen Mayor Minta Presiden Tinjau Ulang