Irjen Suharyono Tekankan Pentingnya Budaya Malu Bagi Anggota Polri dengan 3 Hal Ini
jpnn.com, PADANG - Kapolda Sumatera Barat Irjen Suharyono menekankan pentingnya budaya malu bagi anggota Polri terhadap 3 hal ini.
Hal ini disampaikan Irjen Suharyono saat melakukan kunjungan kerja ke Polres Tanah Datar pada Kamis (8/12).
“Ada tiga malu yang harus dimiliki personel kepolisian di Sumatera Barat ini,” sebut alumnus Akpol 1992 itu.
Dia menyebutkan malu pertama yang harus dimiliki seorang polisi adalah ketika pangkat lebih tinggi kalah dengan pangkat yang lebih rendah.
"Kedua, ketika pengetahuan di fungsinya lebih diketahui dengan baik oleh anggota yang ada di fungsi lain," sebut Suharyono.
Ketiga, lanjut eks Kapolresta Banjarmasin itu, seorang polisi harus malu jika melakukan pelanggaran hukum.
Dalam kesempatan itu, Suharyono juga menekankan kepada anggotanya untuk tidak melakukan pelanggaran, mencederai keluarga dan organisasi.
Dia meminta anggota melakukan perilaku yang baik dengan meningkatkan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Kapolda Sumber Irjen Suharyono menekan kepada anggotanya agar memiliki budaya, terutama terhadap 3 hal ini, simak arahannya
- Markas Judol di Leuwipanjang Bandung Digerebek, Berkamuflase jadi Toko Pakaian
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Penyelesaian Judi Online Cuma 1, Tergantung Penegak Hukumnya
- Viral Polisi Pangkat Kompol Dibentak Pemotor di Kediri, Pelaku Ternyata
- Polisi Ungkap Fakta soal Pelaku Carok di Sampang, Kapolri Beri Atensi
- Polisi Gerebek Kampung Teleng Inhu, 3 Orang Diamankan, Salah Satunya DPO