Irjen Suntana: Kelangkaan Minyak Goreng Sudah Kami Tangani

jpnn.com, SUKABUMI - Kapolda Jawa Barat Irjen Suntana menyatakan kelangkaan minyak goreng di wilayah itu sudah mulai tertangani dengan operasi pasar yang dilakukan secara masif.
Oleh sebab itu, Irjen Suntana meminta masyarakat tidak perlu resah apa lagi panik, karena hal tersebut bisa menimbulkan hal yang tidak diinginkan.
"Kelangkaan minyak goreng sudah kami tangani dengan melakukan operasi pasar di seluruh wilayah hukum Polda Jabar," kata dia saat kunjungan kerja ke Kampung Adat Kasepuhan Ciptagelar, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Jumat (18/2).
Jenderal bintang dua itu menjelaskan dengan operasi pasar secara masif di wilayah hukum itu, beberapa daerah sudah berhasil menangani kelangkaan minyak goreng, salah satunya di Kabupaten Subang.
Meski demikian, Irjen Suntana berharap kelangkaan minyak goreng yang masih terjadi di sejumlah wilayah di Jabar bisa tertangani.
Selain itu, dia meminta warga tidak panik dan tak mempercayai informasi yang belum tentu kebenarannya atau hoaks.
Suntana berharap warga tidak melakukan aksi borong terhadap minyak goreng yang bisa berimbas terhadap persediaan.
Menurut Irjen Suntana, alangkah baiknya apabila masyarakat membeli minyak goreng sesuai dengan kebutuhan.
Irjen Suntan meminta masyarakat tidak perlu resah dan panik karena kelangkaan minyak goreng di wilayah hukum Polda Jabar sudah tertangani.
- Polda Jabar: Tes Psikologi Dokter Priguna Tak Akan Meringankan Hukuman
- Polisi Buka Posko Pengaduan Terkait Pelecehan Dokter Kandungan di Garut
- Irjen Pol Rudi Setiawan Jadi Kapolda Jabar, Begini Rekam Jejak Jenderal Bintang 2 Itu
- Polda Jabar Dalami 2 Laporan Baru soal Dokter Cabul Priguna Anugerah
- Polisi Periksa 17 Saksi di Kasus Pemerkosaan Dokter Priguna, Termasuk Pihak RSHS
- Penunjukan Irjen Rudi sebagai Kapolda Jabar Diapresiasi, Dinilai Mampu Tingkatkan Kinerja