Irjen Teddy Minahasa Terjerat Kasus Narkoba, Kapolri Tunjuk Sosok Ini Jadi Kapolda Jatim

Irjen Teddy Minahasa Terjerat Kasus Narkoba, Kapolri Tunjuk Sosok Ini Jadi Kapolda Jatim
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat di Komisi III DPR RI. Foto: Ricardo/JPNN.com

Irjen Toni sendiri sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Sulawesi Selatan.

Selanjutnya, Irjen Albertus Rachmad mengisi jabatan Kapolda Sulsel yang sebelumnya diisi oleh Toni Harmanto.

Irjen Albertus sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Jambi.

Irjen Rusdi Hartono semula dimutasi menjadi Kapolda Sumbar diganti dengan mengisi jabatan Kapolda Jambi.

Irjen Teddy Minahasa telah ditempatkan di tempat khusus ihwal kasus narkoba.

Kapolri Jenderal Listyo telah memerintahkan Kadiv Propam Polri Irjen Syahardiantono untuk segera memproses etik Teddy Minahasa dengan ancaman pemberhetian tidak dengan hormat (PTDH).

Jenderal Listyo Sigit Prabowo membatalkan pengangkatan Irjen Teddy Minahasa Putra sebagai Kapolda Jawa Timur menggantikan Irjen Nico Afinta.

“Hari ini saya keluarkan TR pembatalan. Saya akan ganti dengan pejabat yang baru,” kata Kapolri Jenderal Listyo.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo langsung menunjuk sosok baru sebagai Kapolda Jatim pengganti Irjen Teddy Minahasa Putra yang ditangkap atas kasus narkoba.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News