Irman Tak Mau Banyak Komentar, Yusril Siap All Out
jpnn.com - JAKARTA - Mantan Ketua Dewan Perwakilan Daerah Irman Gusman dan penasihat hukumnya Yusril Ihza Mahendra keberatan dengan dakwaan jaksa penuntut umum Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Irman akan mengajukan eksepsi atas dakwaan jaksa yang menuduhnya menerima suap Rp 100 juta dari Direktur Utama CV Semesta Berjaya Xaveriandy Sutanto dan istrinya, Memi.
Irman pun meminta kepada majelis hakim yang diketuai Nawawi Pamulango, agar diizinkan berobat di RSPAD Jakarta Pusat.
Sebab, Irman menyatakan harus setiap pekan melakukan pemeriksaan dan konsultasi kesehatan. Irman menderita penyakit jantung. Permohonan itu dipertimbangkan majelis. Sidang akan dilanjutkan pada 15 November 2016.
Usai sidang Irman enggan banyak komentar. "Terima kasih ya semua. Sudah cukup saya minta dukungannya saja," kata Irman kepada wartawan.
Sementara Yusril mengaku akan mempelajari materi dakwaan sebagai bahan eksepsi. "Nanti akan kami buktikan di persidangan benar atau tidaknya. Kami berusaha maksimal dan objektif memberi bantuan hukum yang terbaik kepada Pak Irman," ujar Yusril. (boy/jpnn)
JAKARTA - Mantan Ketua Dewan Perwakilan Daerah Irman Gusman dan penasihat hukumnya Yusril Ihza Mahendra keberatan dengan dakwaan jaksa penuntut umum
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prediksi Cuaca BMKG, Jakarta Diguyur Hujan Rabu Siang dan Sore
- Pejabat BKN: Sangat Mudah jika Ingin Memberhentikan PPPK
- Hari Kedua Tes PPPK Tahap 2, Jangan Sepelekan Peringatan Profesor Hukum
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat