IRT Ini Selamat dari Pembunuhan karena Pura-Pura Mati

IRT Ini Selamat dari Pembunuhan karena Pura-Pura Mati
Ilustrasi. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com - INDERALAYA - Seorang ibu rumah tangga (IRT) di kecamatan Indralaya, Sumatera Selatan, selamat dari upaya pembunuhan setelah berpura-pura mati, Senin (5/12).

Percobaan pembunuhan itu berawal dari rasa kesal Desi, 23, terhadap Novianti, 31, karena utangnya tak kunjung dibayar. 

Lalu muncul niat pelaku menghabisi nyawa korban. Dia pun menyuruh saudara angkatnya berinisial Ag untuk mengeksekusi korban. 

Sesuai rencana yang mereka susun, Ag disuruh menunggu di kawasan dekat kuburan Desa Tebing Gerinting, Kecamatan Inderalaya Selatan, Senin (5/12), sore.

Sementara pelaku akan mengajak korban ke lokasi Ag menunggu. Setibanya di sana pelaku dan korban ngobrol sebentar. Tak lama kemudian Ag muncul dan langsung memukul kepala korban hingga robek dan terluka.

Melihat korban tak bergerak lagi, Desi membawa kabur sepeda motor korban Beat hitam BG 6705 TQ ke rumah Ag.

Begitu kedua pelaku pergi, korban yang sebelumnya pura-pura mati langsung bangkit dan menceritakan upaya pembunuhan yang dialaminya kepada warga. 

Dia lalu dibawa ke Puskesmas Inderalaya. Warga lain melaporkan kejadian itu ke petugas Polsek Inderalaya.

INDERALAYA - Seorang ibu rumah tangga (IRT) di kecamatan Indralaya, Sumatera Selatan, selamat dari upaya pembunuhan setelah berpura-pura

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News