Irwan Prayitno Sampai 21 Kali Tes Swab Covid-19

Selain itu, Irwan juga mengaku dirinya juga disiplin jaga jarak dan cuci tangan. Politikus senior PKS itu juga mengakui sangat selektif serta jarang makan di luar.
Irwan memilih tidak makan makanan yang disajikan saat mengikuti acara, jika yang menyajikan tidak memakai masker. Menurutnya, Covid-19 juga berpeluang menyebar melalui makanan.
Dengan langkah-langkah pencegahan Covid-19 yang telah dilakukannya selama ini, Irwan berpesan kepada seluruh masyarakat Sumbar, kunci selamat dari penyebaran Covid-19 ini, ikuti protokol kesehatan Covid-19. Yakni, pakai masker, cuci tangan dan jaga jarak.
“Pesan saya yang tidak pernah tertinggal dalam mengikuti acara apa pun, cuma satu. Ikuti protokol kesehatan. Di Sumbar sekarang saya tidak mengambil kebijakan PSBB (pembatasan sosial berskala besar) apalagi lock down. Biarlah aktif bikin acara. Syaratnya satu, ikuti protokol kesehatan,” tegasnya. (*/hendraefison/padek)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Irwan Prayitno memilih tidak makan makanan yang disajikan saat mengikuti acara, jika yang menyajikan tidak memakai masker.
Redaktur & Reporter : Adek
- BMKG Sebut Ada Potensi Gelombang hingga 4 Meter di Sumbar
- Bus Tujuan Palembang Kecelakaan di Sumbar, Begini Kondisinya
- Arus Balik di Jalur Riau-Sumbar Mengalami Peningkatan, Ini Lokasi Rawan Macet
- Gelombang Kedua Pulang Basamo Diberangkatkan, 7.500 Pemudik Gratis Menuju Sumbar
- Marak Tawuran di Padang, Rahmat Saleh Ingatkan Pemerintah Baru Sumbar
- Soal Lagu Bayar Bayar Bayar, GPA Ungkit Peran Polisi Saat Banjir & Penanganan Covid-19