IS Curi Tabung Gas Demi Pacar, Eh Malah Diputus, Sabar Ya Bro!
jpnn.com, BALIKPAPAN - Pepatah sudah jatuh tertimpa tangga mungkin cocok menggambarkan nasib IS (30).
Pria berperawakan ramping itu hampir dihajar warga Jalan Banjar, Balikpapan Tengah karena ketahuan mencuri tabung gas LPG 3 kg dan motor.
IS diketahui sebagai maling spesialis tabung gas LPG 3 kilogram, dan merupakan residivis yang mendapat program asimilasi Covid-19 beberapa waktu lalu.
Saat perilisan kasus pencurian IS di Mapolsek Balikpapan Utara, dirinya menyatakan apa yang sudah dilakukannya itu demi sang kekasih.
"Saya ngambil itu (tabung LPG 3 Kg) buat nyenangin dia (pacar) aja. Baru jadian srbulan yang lalu," katanya kepada awak media.
Selama ini, kata IS hubungannya dengan sang pacar lebih banyak dihabiskan bersenang-senang.
"Makan, jalan-jalan dia minta beli tas, baju saya belikan," tambahnya.
Dengan cara mencuri tabung gas elpiji, dia bisa memiliki uang cukup banyak untuk menyenangkan sang kekasih.
Pepatah sudah jatuh tertimpa tangga mungkin cocok menggambarkan nasib IS (30) saat ini.
- Pencuri 47 Tabung Gas Beri Pengakuan Mengejutkan, Mungkin Anda Tak Menyangka
- Anda Pernah Kehilangan Tabung Gas? Mungkin Ini Salah Satu Pelakunya, Bejat Pula
- Diberi Tumpangan Tidur, SA Malah Berbuat Jahat, Terlalu!
- Ahmad Syaifuloh Ditangkap Polisi, Kelakuannya Meresahkan Warga
- Siswa Ini Nekat Curi Tabung Elpiji untuk Modal Bermain Judi
- Leonardo Sudah Ditangkap, Perbuatannya Benar-Benar Meresahkan Warga