Isco Terus Digoda The Blues
Senin, 07 Januari 2013 – 07:45 WIB

Isco. Foto: allvoices.com
Malaga membutuhkan suntikan dana segar untuk membayar gaji pemain dan pajak. Karena owner Malaga Sheikh Abdullah Al Thani menolak menggelontorkan dana, maka cara paling instan adalah melego pemain.
Baca Juga:
Bukan hanya Chelsea yang terpikat kepada Isco, Manchester United dan Manchester City juga tertarik menggaetnya. Kabarnya, United siap melayangkan tawaran yang lebih menggiurkan. Mereka siap membeli Isco seharga 20 juta pounds (Rp 309,5 miliar).
Hanya, berdasarkan kabar yang dilansir Mirror Football, Chelsea memiliki tawaran yang menarik. Chelsea membeli Isco secara permanen, tetapi hingga akhir musim ini Isco tetap bermain untuk Malaga dengan status pinjaman dari Chelsea.
Pilihan itu akan sangat menguntungkan bagi kedua klub dan juga Isco. Sebab, di sisa musim ini Isco masih dibutuhkan Malaga dan Chelsea sendiri belum terlalu membutuhkan tenaganya karena masih memiliki Lampard hingga pengujung musim.
PROBLEM keuangan yang melanda Malaga berupaya dimanfaatkan klub-klub kaya Premier League. Mereka menggoda Malaga agar bersedia melepas gelandang
BERITA TERKAIT
- 2 Pemain Persib Latihan Terpisah Menjelang Jumpa Malut United
- Konon Ryu Ozawa Tampil dalam FIBA 3x3 Challenger 2025 di Jakarta
- Live Streaming Arema FC Vs Persebaya: Bajol Ijo Bisa Gusur Dewa
- Polwan Cantik Polda Riau Bripda Jessica Raih Juara 1 Karate Internasional di Malaysia
- Arema FC Vs Persebaya: Mungkinkah Kejadian 2019 Terulang?
- Como 1907 Bertahan di Serie A, Fabregas Singgung Peran Pengusaha Indonesia