Isi Ceramah Oki Setiana Dewi soal KDRT Dikecam, Quraish Shihab Beri Penjelasan

Isi Ceramah Oki Setiana Dewi soal KDRT Dikecam, Quraish Shihab Beri Penjelasan
Quraish Shihab bersama Najwa Shihab. Foto: ANTARA/Prisca Triferna

jpnn.com, JAKARTA - Mantan Menteri Agama Muhammad Quraish Shihab memberi penjelasan perihal kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

Cendekiawan muslim ini mengatakan bahwa KDRT dalam Islam tidak dibenarkan, seperti dikutip dari video yang diunggah di Instagram Story milik Najwa Shihah.

Dalam video tersebut, Quraish Shihab mengungkapkan bahwa Islam sangat memuliakan perempuan.

"Nabi yang menjelaskan, 'jangan pukul sampai mencederai, jangan pukul wajah, jangan sampai terjadi penganiayaan," kata Quraish Shihab, dikutip pada Jumat (4/2).

Ayah Najwa Shihab itu juga menyebutkan para pria yang suka memukul istrinya itu adalah orang yang gagal dalam hidupnya.

"Tidak ada yang memukul perempuan kecuali orang yang hina, dan tidak ada yang memuliakannya kecuali orang yang mulia," tuturnya.

Sebelumnya, Oki Setiana Dewi dikecam warganet lantaran isi ceramahnya perihal istri yang menutupi KDRT.

Dalam cerita yang disampaikan itu, sang istri baru saja dipukul oleh sang suami. Namun, dia berbohong kepada orang tuanya mengenai pemukulan tersebut.

Quraish Shihab memberi penjelasan perihal KDRT yang sempat heboh karena disinggung Oki Setia Dewi dalam ceramahnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News