Isi Flashdisk Ini Jadi Kunci Ungkap Kasus Kematian Brigadir J
jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jendela Listyo Sigit Prabowo mengatakan, tim khusus yang dia bentuk untuk mengungkapkan kasus kematian Brigadir Yosua Hutabarat atau Brigadir J menemukan bukti penting yang disimpan dalam sebuah flashdisk.
Bukti tersebut menggambarkan fakta soal peristiwa yang terjadi di Kompleks Polri, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Jumat, (8/7).
Hal ini disampaikan Kapolri saat rapat dengar pendapat (RDP) dengan Komisi III DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (24/8).
"Kami juga mendapatkan (rekaman, red) CCTV walaupun yang di copy dari flashdisk," ujar Sigit.
Walaupun hanya berupa berkas salinan, video itu membongkar rekayasa kronologi kematian Brigadir J yang dirancang oleh bekas Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo.
Awalnya, dikisahkan bahwa Ferdy Sambo tidak ada di lokasi saat terjadi tembak-tembakan antara Bharada Bharada Richard Eliezer atau Bharada E dan Brigadir J.
Namun, bukti rekaman CCTV membuktikan sebaliknya.
"Rekaman CCTV itu menggambarkan peristiwa yang terjadi di Duren Tiga, di mana cerita awal Yosua dikatakan sudah meninggal pada saat Ferdy Sambo datang, pada CCTV tersebut terlihat bahwa Yosua masih hidup saat Ferdy Sambo datang," pungkas Sigit. (mcr18/jpnn)
Kapolri Jendela Listyo Sigit Prabowo mengatakan, tim khusus yang dia bentuk untuk mengungkapkan kasus kematian Brigadir J menemukan bukti penting CCTV.
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Mercurius Thomos Mone
- Lemkapi Sebut Perbuatan AKP Dadang Telah Menurunkan Muruah Kepolisian
- Usut Tuntas Kasus Penembakan Polisi di Solok Selatan: Menunggu Implementasi Revolusi Mental Polri
- Kasatreskrim Ditembak Kabag Ops di Sumbar, Kadiv Propam Bilang Begini
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral