Iskandar Sakit Lagi

Iskandar Sakit Lagi
Iskandar Sakit Lagi

jpnn.com - JAKARTA-Terdakwa kasus ruislag eks kantor bupati Lombok Barat (Lobar) H Iskandar kembali di bawa ke rumah sakit untuk diberikan perawatan intensif, mengingat kondisi kesehatannya yang belum pulih. Karena, semenjak diobservasi tim dokter Rumah Sakit Cipto Mangunkusomo (RSCM) Jakarta beberapa waktu lalu, H Iskandar sempat dikembalikan ke ruang tahanan Mabes Polri. Itu dilakukan tim dokter rumah sakit setempat, karena secara fisik kondisi kesehatan H Iskandar terlihat  mulai membaik.

 

Namun, tiba-tiba penyakit yang bersangkutan pada Minggu (4/1) lalu kembali kambuh. Sehingga, ajudannya-Zaenal Ayudin -bersama tim Penasehat Hukum (PH)-nya langsung membawanya ke Rumah Sakit Kramat Jati Jakarta sekitar pukul 19.00 WIB pada hari itu juga (Minggu, 4/1, Red).

 

Dan hingga saat ini, terdakwa kasus ruislag eks kantor bupati Lobar itu  masih menjalani perawatan intensif dari tim dokter rumah sakit setempat.

 

''Sudah sering kali Mamik (begitu H Iskandar biasa dipanggil ajudannya, Red) sempoyongan di tahanan. Bahkan, saat naik-turun tangga di tahanan, beliau sering jatuh,'' kata Zaenal Ayudin, ajudan H Iskandar pada JPNN, Selasa (6/1).

 

JAKARTA-Terdakwa kasus ruislag eks kantor bupati Lombok Barat (Lobar) H Iskandar kembali di bawa ke rumah sakit untuk diberikan perawatan intensif,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News