Islamofobia
Oleh: Dhimam Abror Djuraid
jpnn.com - Islamofobia, atau ketakutan terhadap Islam, tidak ada di Indonesia.
Itu kata Menko Polhukam Mahfud MD.
Pemerintah Indonesia tidak takut kepada Islam, buktinya, orang-orang Islam diberi kebebasan untuk berkipah dan berkarier di mana pun, termasuk di pemerintahan.
Mahfud mengungkapkan hal itu dalam acara ‘’Imaji Satu Abad Indonesia’’ di Universitas Islam Indonesia, Yogyakarta (26/7).
Hal itu kemudian memantik respons dari pegiat media sosial Said Didu, yang langsung menyergah dengan mengadakan bahwa islamofobia ada di Indonesia.
Buktinya, orang-orang yang membuat pernyataan kebencian terhadap Islam dibiarkan bebas oleh pemerintah.
Said Didu tidak menyebut nama.
Mahfud MD membalas dengan mengatakan bahwa kalau ada yang menyebut celana cingkrang dan cadar adalah kadrun, itu bukan pemerintah, tetapi perorangan.
Mahfud MD menegaskan bahwa Islamofobia, atau ketakutan terhadap Islam, tidak ada di Indonesia.
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
- Jokowi Aktif Mendukung Paslon Tertentu, Al Araf: Secara Etika Itu Memalukan
- Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada