Islandia Kecewa Gagal Manfaatkan Jumlah Pemain
jpnn.com - ZAGREB - Ambisi Islandia mencatatan sejarah besar dengan lolos kali pertama ke Piala Dunia akhirnya kandas. Itu terjadi setelah Islandia dipaksa mengakui ketangguhan tuan rumah Kroasia dengans kor 0-2 di leg kedua di Zagreb, Rabu (20/11).
Padahal, Islandia sebenarnya memiliki keuntungan besar dalam pertandingan tersebut. Pasalnya, sejak menit ke-38, Islandia hanya melawan sepuluh pemain Kroasia. Itu karena striker Kroasia, Mario Madzukic diganjar kartu merah.
Sayangnya, Islandia gagal memanfaatkan keunggulan jumlah pemain. Alih-alih menyamakan kedudukan, Islandia justru semakin tertinggal setelah Darijo Srna sukses mencetak gol kedua Kroasia di menit ke-57. Segenap elemen Islandia pun tertunduk lesu.
“Kami tidak bisa menggunakan pertandingan itu dengan baik. Sangat mengecewakan karena kami harus menerima kekalahan. Kami seharusnya bisa memetik keuntungan dengan kartu merah itu,” terang pelatih Islandia, Lars Lagerback setelah pertandingan sebagaimana dilansir laman BBC, Rabu (20/11).
Striker kawakan Eidur Gudjohnsen tak kalah kecewa. Ambisinya menyempurnakan karir dengan mencicipi Piala Dunia untuk kali pertama harus dikubur dalam-dalam. Apalagi, setelah pertandingan itu, Gudjohnsen mengindikasikan bakal gantung sepatu.
“Kroasia memang lebih baik. Mereka lawan yang lebih berpengalaman dan menunjukkan kekuatannya. Tapi, kami masih bangga dengan apa yang kami lakukan sepanjang babak kualifikasi Piala Dunia ini,” tegas striker berusia 35 tahun tersebut. (jos/jpnn)
ZAGREB - Ambisi Islandia mencatatan sejarah besar dengan lolos kali pertama ke Piala Dunia akhirnya kandas. Itu terjadi setelah Islandia dipaksa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persita Vs PSIS Semarang: Mahesa Jenar Lebih Percaya Diri
- Persita Vs PSIS Semarang Sore Ini: Menanti Aksi Eber Bessa
- Malaysia Open 2025: Setelah 20 Tahun, China Ukir Rekor
- Kepemimpinan Nurdin Halid di Pelti Dapat Dukungan Penuh, Tepis Isu Munaslub
- Komposisi Pemain Asing Lengkap, Jakarta Pertamina Percaya Diri Lawan Popsivo Polwan
- Pelita Jaya Bungkam Dewa United Banten dengan Mengandalkan 2 Pemain Asing