Ismeth: Program Pak Jokowi di Sektor Pariwisata Sangat Berdampak pada Lulusan Kami

Ismeth: Program Pak Jokowi di Sektor Pariwisata Sangat Berdampak pada Lulusan Kami
Vice President for Partnership and Marketing Sekolah Tinggi Pariwisata Trisakti (STPT) Ismeth Emier Osman (kanan). Foto: Mesya/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Program Presiden Joko Widodo di sektor pariwisata berimbas pada lulusan sekolah vokasi. Banyak lulusan sekolah tinggi pariwisata terserap di dunia usaha dan industri.

"Program Pak Jokowi di sektor pariwisata sangat berdampak pada lulusan kami. Lebih dari 50 persen lulusan kami terserap di indusri pariwisata," kata Vice President for Partnership and Marketing Sekolah Tinggi Pariwisata Trisakti (STPT) Ismeth Emier Osman usai MoU dengan JW Marriott Hotel Grup di Jakarta, Kamis (2/5).

Selain terserap di industri pariwisata, 30 persen lulusan STPT sukses menjadi wirausaha. Sisanya, 20 persen memilih pekerjaan lain.

Dia meyakini, dengan terpilihnya kembali Jokowi menjadi presiden semakin menggerakkan sektor ekonomi. Apalagi di periode kedua ini Jokowi memprioritaskan pembangunan SDM.

"Kami optimistis lulusan sekolah vokasi akan memperkuat ekonomi Indonesia di sektor pariwisata. Itu sebabnya, kerja sama dengan pelaku industri pariwisata terus kami genjot, salah satunya dengan JW Marriott Hotel grup," terangnya.

Kerja sama itu, menurut Ismeth, bisa meningkatkan akreditasi perguruan tinggi. Mengingat salah satu syarat akreditasi A adalah kerja sama dengan dunia industri dan usaha.

Saat ini STPT memiliki program studi (prodi) D4 Perhotelan dan Usaha Perjalanan Wisata, S1 Pariwisata, dan S2 Pariwisata. Untuk program D4 dan S1 terakreditasi A. Sedangkan S2 terakreditasi B.

Pada kesempatan tersebut, Ristiana Manao, Market Human Resources Leader JW Marrot International Jakarta mengungkapkan, sudah dua tahun ini pihaknya bekerja sama dengan STPT. Mahasiswa semester akhir diberikan kesempatan magang enam bulan di seluruh grup hotel JW Marriott.

Yakin dengan terpilihnya kembali Jokowi menjadi presiden semakin menggerakkan sektor ekonomi, utamanya sektor pariwisata.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News