ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi

ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi
ISNU menggelar fun walk dan menanam satu juta pohon untuk masa depan bumi. Foto: supplied

jpnn.com, JAKARTA - Dalam semangat menjaga kelestarian alam dan menyongsong masa depan yang lebih hijau, Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) menggelar kegiatan Fun Walk bertema "ISNU Merawat Jagat".

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian acara Pra-Pelantikan dan Mukernas Pimpinan Pusat ISNU, sekaligus menjadi momentum peluncuran Gerakan Nasional Penanaman Pohon, dengan target menanam satu juta pohon di seluruh Indonesia.

Fun Walk dimulai dari titik start di depan Gedung Kementerian Agama, Jalan M.H. Thamrin, Jakarta Pusat dan finish di Radio Republik Indonesia (RRI), Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat.

Acara diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai kalangan, termasuk jajaran pengurus ISNU, perwakilan dari Lembaga dan Badan Otonom NU, serta masyarakat umum.

Lebih dari sekadar kegiatan olahraga, Fun Walk ISNU Merawat Jagat merupakan simbol komitmen ISNU terhadap isu lingkungan hidup.

Tema Merawat Jagat mencerminkan filosofi Nahdlatul Ulama tentang pentingnya menjaga bumi sebagai bentuk tanggung jawab keagamaan dan kemanusiaan.

Ketua Umum PP ISNU Kamaruddin Amin menegaskan bahwa program ini bukan sekadar seremonial.

ISNU merancang program penanaman pohon sebagai gerakan jangka panjang, melibatkan seluruh struktur organisasi, dari Pimpinan Pusat (PP), Pimpinan Wilayah (PW), Pimpinan Cabang (PC), Pimpinan Cabang Khusus (PCK), hingga Pimpinan Anak Cabang (PAC) ISNU.

Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) menggelar kegiatan fun walk bertema ISNU Merawat Jagat Minggu besok.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News