Israel ajak Hubungan Diplomatik, Said Aqil: Enggak Mungkin

jpnn.com - JAKARTA—Ketua PBNU Said Aqil memastikan organisasinya tidak akan mendukung Indonesia menjalin hubungan diplomatik dengan Israel. Sebelumnya, Israel memang sudah memunculkan wacana tersebut.
“Enggak mungkin. Kita jelas berpihak pada Palestina. Kami tegas bahwa Palestina harus memiliki hak untuk merdeka,” ujarnya di kompleks Istana Negara, Jakarta, Kamis (31/3).
Menurutnya, Israel juga tidak mungkin dengan mudah menjalankan hubungan diplomatik dengan Indonesia. Masih dibutuhan pendekatan informal dan lobi-lobi tertentu. Namun, selama Palestina belum dibiarkan merdeka, ia yakin hubungan itu tidak akan terwujud.
“Selama Israel masih menggusur desa dan rumah warga Palestina, kami belum menyetujui ada hubungan bilateral. Selama orang israel masih merebut tanah Palestina,” tegas Said. (flo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pastikan Dana Haji Aman, Kepala BPKH: Kami Utamakan Transparansi dan Prinsip Syariah
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun