Israel Kirim Serangan Lagi ke Syria
Minggu, 05 Mei 2013 – 06:47 WIB
WASHINGTON - Konflik antara Syria dan Israel terus berlanjut. Selain di antara dua belah pihak, ketegangan meluas hingga ke luar wilayah. Terbaru, Israel dilaporkan telah melancarkan sebuah serangan ke Syria. Serangan tersebut menargetkan pengiriman rudal dari rezim Bashar Al Assad ke pemberontak Hizbullah di Lebanon. CNN yang mengutip sumber pejabat AS, menulis bahwa Israel diduga kuat melancarkan serangan tersebut dalam kurun waktu antara Kamis-Jumat. Namun, jet-jet Israel tidak sampai memasuki wilayah udara Syria.
Negeri Yahudi tersebut menegaskan, mereka telah menyiapkan militernya untuk mencegah kemungkinan berpindah tangannya persenjataan canggih milik rezim Syria, termasuk senjata kimia pemusnah masal kepada sekutunya Hizbullah di Lebanon. Atau, ke pemberontak Islam yang terlibat konflik dengan pemerintahan Presiden Bashar Al Assad selama lebih dari dua tahun terakhir.
Baca Juga:
Namun, seorang sumber keamanan regional kepada Reuters mengungkapkan, serangan pada Jumat (3/5) waktu setempat tersebut dilancarkan setelah menteri-menteri bidang pertahanan dan keamanan kabinet Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu menyetujui dilakukannya tindakan militer. Persetujuan tersebut dilakukan dalam sebuah rapat rahasia pada Kamis (2/5) waktu setempat.
Baca Juga:
WASHINGTON - Konflik antara Syria dan Israel terus berlanjut. Selain di antara dua belah pihak, ketegangan meluas hingga ke luar wilayah. Terbaru,
BERITA TERKAIT
- BPK Dorong Tata Kelola Pendanaan Iklim yang Transparan dan Efektif
- Hubungan Presiden dan Wapres Filipina Retak, Beredar Isu Ancaman Pembunuhan
- Kemlu RI Berharap PM Israel Benjamin Netanyahu Segera Ditangkap
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan