Isran Bilang Anas tak Pernah Tanya soal Izin Tambang di Kutim

jpnn.com - JAKARTA - Bupati Kutai Timur, Isran Noor mengatakan, tidak pernah ada pertemuan antara dirinya, Anas Urbaningrum, Muhammad Nazaruddin, Totok Gunawan, dan Khalilur Abdullah alias Lilur pada awal tahun 2010 di Hotel Sultan. Pertemuan itu disebut membahas pengurusan izin usaha pertambangan.
"Betul, sangat tidak ada pertemuan itu," kata Isran saat bersaksi dalam persidangan terdakwa Anas Urbaningrum di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Senin (1/9).
Anas menanyakan kepada Isran apakah ketika mengajukan permohoan IUP, Lilur mengatakan bahwa dokumen itu milik Anas.
"Enggak. Dia menyampaikan, ini saya mengajukan permohonan IUP tambang batubara. Tidak ada menyebut siapa pemiliknya," jawab Isran.
Isran menyampaikan dirinya tidak pernah berkomunikasi dengan Anas terkait proses penerbitan IUP atas nama PT Arina Kota Jaya. Anas pun, kata dia, tidak pernah menanyakan soal IUP itu.
"Mana pernah. Mana saya tahu siapa pemiliknya," tandas Isran.(gil/jpnn)
JAKARTA - Bupati Kutai Timur, Isran Noor mengatakan, tidak pernah ada pertemuan antara dirinya, Anas Urbaningrum, Muhammad Nazaruddin, Totok Gunawan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Komisi II DPR: BKD Jateng Bersalah atas Gagalnya 592 Lulusan PPG di Seleksi PPPK
- Jujurlah, Apa Alasan Pengangkatan PPPK 2024 Maret 2026? Ada 3 Hal Harus Dijelaskan
- Gandeng Komdigi, Mentrans Iftitah Ingin Transformasi Transmigrasi Optimal
- Keluarga Gamma Rizkynata: Hukuman Aipda Robig Harus Maksimal, Jangan Dikurangi!
- RUU Penyelenggaraan Haji dan Umrah Perlu Partisipasi Publik demi Tata Kelola yang Adil
- Ahmad Luthfi: Jawa Tengah Siap Sambut Kedatangan Pemudik Lebaran 2025