Istana Bantah Tudingan Antasari Azhar
Jumat, 10 Agustus 2012 – 13:55 WIB
JAKARTA--Tudingan mantan Ketua KPK Antasari Azhar yang menyebutkan keterlibatan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dengan memimpin rapat skenario pencairan dana Rp 6,7 triliun untuk Bank Century pada Oktober 2008, dibantah tegas Istana. Juru bicara Kepresidenan Julian Aldrin Pasha, Jumat (10/8) menegaskan, rapat tersebut memang ada, namun tidak membahas soal Century. "Jadi tidak benar Bapak Presiden mengundang ketua KPK untuk bahas bailout Century. Rapat itu diketahui publik dan diikuti rekan-rekan media seperti biasanya,"" kata Julian.
"Saya kira itu (tudingan Antasari) tidak benar dan perlu diluruskan," tegas Julian.
Justru dalam rapat tersebut, kepada seluruh yang hadir Presiden SBY meminta jangan sampai terjadi tindak pidana atau penyalahgunaan kewenangan di saat terjadi krisis tahun 2008. Tidak serta merta yang dibahas dalam rapat tersebut adalah mengenai bailout Bank Century.
Baca Juga:
JAKARTA--Tudingan mantan Ketua KPK Antasari Azhar yang menyebutkan keterlibatan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dengan memimpin rapat skenario
BERITA TERKAIT
- Diikuti 12.300 Pelari, Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar
- WPC dan GPA Serukan kepada Pemerintah untuk Turut Mengakhiri Polusi Plastik
- Pemenang Kompetisi MTQ Internasional Raih Hadiah Uang Rp125 juta
- Potensi Besar Kentang Garut Binaan UPLAND untuk Dukung Swasembada Pangan
- IFAD Tinjau Program UPLAND di Garut Untuk Tingkatkan Produktivitas & Kesejahteraan Petani
- IDI Banjarnegara Ungkap Pengobatan yang Tepat untuk Penderita Diabetes Melitus