Istana Isyaratkan SBY Reshuffle 3 Menteri PKS
Jumat, 21 Juni 2013 – 21:10 WIB

Istana Isyaratkan SBY Reshuffle 3 Menteri PKS
JAKARTA - Isu reshuffle ketiga menteri asal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) terus menguat menyusul penolakan partai dakwah itu terhadap kebijakan pemerintah menaikkan harga BBM bersubsidi. Terkini, Istana mengisyaratkan akan mengevaluasi tiga jatah menteri PKS di Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) Jilid II.
Juru Bicara Kepresidenan Julian Aldrin Pasha mengatakan ada kemungkinan untuk me-reshuffle ketiga menteri tersebut apalagi Presiden memiliki hak prerogatif untuk melakukan hal tersebut. "Itu prerogatif presiden. Saya tidak bisa bicara peluang. (Tapi) kemungkinan itu selalu ada," tutur Julian di kompleks Istana Negara, Jakarta, (21/6).
Tiga menteri dari PKS yang dipercaya Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) adalah Tifatul Sembiring (Menteri Komunikasi dan Informatika), Suswono (Menteri Pertanian) dan Salim Segaf Al Jufri (Menteri Sosial)
Julian juga kembali menegaskan, sikap PKS yang menolak kenaikan BBM jelas bertentangan dengan sikap Setgab partai koalisi pemerintah. Padahal, yang dibahas dan diputuskan adalah kebijakan yang strategis. Karena itu, lanjut Julian, pada hakekatnya, keberadaan PKS di koalisi pun telah berakhir.
JAKARTA - Isu reshuffle ketiga menteri asal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) terus menguat menyusul penolakan partai dakwah itu terhadap kebijakan
BERITA TERKAIT
- Luncurkan Matapedia, JEC Hadirkan Ensiklopedia Digital Kesehatan Mata Pertama di Indonesia
- Gus Imin Berhalalbihalal dengan Kiai Azaim dan Nyai Ju di Sukorejo
- Honorer TMS Seleksi Administrasi PPPK Bakal Diberhentikan? Kepala BKN Beri Penjelasan
- Ganjar Pranowo Tanggapi Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa
- Diskusi 70 Tahun KAA, BPIP: Dasasila Bandung jadi Warisan Indonesia di Politik Dunia
- Gelar Webinar Peringati Hari Kartini, Perak Indonesia Dorong Ketahanan Perempuan di Era Digital