Istana Minta Jangan Kait-kaitkan Menpora

Istana Minta Jangan Kait-kaitkan Menpora
Istana Minta Jangan Kait-kaitkan Menpora
JAKARTA - Meski sudah menetapkan mantan Sesmenpora, WM, sebagai tersangka dugaan kasus suap Wisma Atlet, namun Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) disebut belum melihat ada keterkaitan antara Sesmenpora dengan Menpora Andi Mallarangeng. Untuk itu, pihak Istana pun mengharapkan agar tak ada pihak yang 'memaksa' untuk mengait-ngaitkan persoalan ini.

"Yang kami dengar, penjelasan dari juru bicara KPK, bahwa belum ada keperluan untuk hal tersebut (memeriksa Menpora). Jadi kalau memang tidak ada kaitan, kenapa harus dikait-kaitkan?" tegas Juru Bicara Kepresidenan, Julian Aldrin Pasha, kepada wartawan di Jakarta, Rabu (18/5).

Sebelumnya, Menpora Andi Mallarangeng sudah mengaku siap bekerjasama penuh dengan KPK, untuk membongkar dugaan kasus suap di instansi yang dipimpinnya itu. Bahkan, Andi mengaku siap untuk memenuhi setiap panggilan dari KPK.

"Karena ini terjadinya di tempat saya memimpin, saya siap bekerjasama. Kalau memang dipanggil, pasti saya penuhi. Pintu kantor saya terbuka 24 jam untuk membantu KPK," kata Andi.

JAKARTA - Meski sudah menetapkan mantan Sesmenpora, WM, sebagai tersangka dugaan kasus suap Wisma Atlet, namun Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News