Istana Sebut Jokowi Bakal Berkantor di IKN Besok
jpnn.com, JAKARTA - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) disebut akan berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada Senin (29/7) besok.
"Hari ini, Bapak Presiden dan Ibu Negara akan bermalam di Kantor Presiden di Ibu Kota Nusantara. Besok beliau akan berkantor di Kantor Presiden di Ibu Kota Nusantara," ujar Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana dalam keterangan di Jakarta, Minggu (28/7).
Sebelumnya, Yusuf mengatakan Jokowi bertolak ke IKN pada hari ini.
Presiden Joko Widodo bakal meresmikan Jembatan Pulau Balang dan meninjau pembangunan jalan tol di IKN.
Presiden Widodo juga akan meninjau perkembangan pembangunan Kantor Presiden dan Istana Kepresidenan di IKN.
"Bapak Jokowi juga akan melakukan peninjauan lainnya termasuk pengecekan kesiapan tempat upacara HUT RI dan sarana serta prasarana pendukung lainnya," jelasnya. (tan/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Istana menyebutkan bahwa Presiden Jokowi bertolak ke Ibu Kota Nusantara (IKN) pada hari ini.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Pertemuan RK dengan Prabowo dan Jokowi Jadi Sinyal KIM Plus Tegak Lurus Dukung RIDO
- Golkar DKI: Dari Awal Pak Prabowo & Pak Jokowi Mendukung Ridwan Kamil
- Iswar Membayangkan Kota Semarang jadi Pusat Pengembangan Ekonomi Jawa, Ini Alasannya
- Setelah Makan Bareng Prabowo, Ridwan Kamil Sowan ke Jokowi di Solo
- SIG Tangkap Peluang Pertumbuhan Industri Semen dari Program 3 Juta Rumah
- Prospek Cerah Industri Semen Indonesia di Tengah Pemulihan Ekonomi