Istana Sebut Presiden Tak akan ‘Golkarkan’ Partai Demokrat

jpnn.com - JAKARTA - Pihak Istana Negara memastikan pemerintahan Presiden Joko Widodo tidak akan ikut campur dalam masalah internal parpol. Termasuk pada Partai Demokrat yang sebentar lagi akan mengadakan kongres.
Hal ini disampaikan Mensesneg Pratikno menyusul adanya kekhawatiran yang disampaikan Ketua Fraksi Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono saat bertemu presiden di gedung DPR, Senin (6/4). Putra Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu khawatir Demokrat akan "digolkarkan”.
"Itu kan kelakar saja," tutur Pratikno menjelaskan pembicaraan presiden dalam pertemuan itu. Menurutnya, dalam pertemuan itu presiden hanya menyatakan tak ada niatnya untuk ikut campur urusan. parpol lain.
Presiden, kata Pratikno, justru berharap parpol dapat menyelesaikan sendiri konflik internal sehingga tidak perlu melibatkan pihak luar.
"Intinya presiden mendorong agar internal partai itu mampu untuk mengelola institusinya. Mengelola manajemen konfliknya secara baik," tandas Pratikno. (flo/jpnn)
JAKARTA - Pihak Istana Negara memastikan pemerintahan Presiden Joko Widodo tidak akan ikut campur dalam masalah internal parpol. Termasuk pada Partai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Praktisi Hukum: Surat Edaran Gubernur Tak Bisa Dijadikan Acuan Hukum
- Pegadaian Peduli, Beri Kenyamanan Beribadah di 50 Masjid Dengan Karpet Bersih
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- AMDK di Bawah Seliter Bernilai Ekonomi & Mudah Didaur Ulang
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Mensesneg Belum Pelajari Materi Gugatan Perpres PCO