Istri Anggota TNI Ditembak di Depan Rumah, Polisi Buru Pelaku

jpnn.com, SEMARANG - Kapolrestabes Semarang Kombes Pol. Irwan Anwar memastikan pihaknya terus memburu pelaku penembakan terhadap R (34) yang merupakan istri seorang anggota TNI.
Anwar menduga komplotan pelaku penembakan berjumlah empat orang.
“Empat orang menggunakan dua sepeda motor. Mereka diduga pelaku penembakan,” kata Irwan di Semarang, Selasa (19/7) pagi.
Dari rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian, terlihat empat pelaku yang menggunakan sepeda motor Kawasaki Ninja dan Yamaha Mio.
Rekaman CCTV menunjukan keempat pelaku diduga sudah menunggu di salah satu persimpangan jalan.
Anwar mengungkapkan bahwa R mengalami luka di bagian perut akibat tembakan tersebut.
“Dua tembakan, satu bersarang di perut korban,” dia menjelaskan.
Peristiwa penembakan terjadi di depan rumahnya, Jalan Cemara III, Banyumanik, Kota Semarang pada Senin (18/7).
Kapolrestabes Semarang Kombes Pol. Irwan Anwar memastikan pihaknya terus memburu pelaku penembakan terhadap R (34) yang merupakan istri seorang anggota TNI.
- Bukan Bunuh Diri, Bernard Rivaldo Tewas Dibunuh Gegara Utang Rp 100 Ribu
- Pembunuh di Karimun Menyerahkan Diri Setelah Dikunjungi Keluarga Korban saat Lebaran
- Disambangi Ketua NU Jakut, Kapolres Tanjung Priok Diapresiasi atas Pengelolaan Kamtibmas
- Dukung Kamtibmas, MUI Jakut Apresiasi Kinerja Polres Pelabuhan Tanjung Priok
- Ungkap Kondisi Fachri Albar Saat Ditangkap, Polisi: Dia Kondisi Sadar di Rumah
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia