Istri Baridin Bertani untuk Sekolah Anak
Keluarga Tunggu Kabar dari Densus 88
Minggu, 27 Desember 2009 – 07:49 WIB
Istri Baridin Bertani untuk Sekolah Anak
CILACAP-- Hingga kemarin, keluarga besar Baridin juga belum tahu secara persis di mana keberadaan mertua Noordin M Top itu ditahan aparat. Mabes Polri memang sudah memberitahukan penangkapan Baridin ke pihak keluarga baik melalui SMS maupun telepon. Hanya saja, pihak keluarga belum diberi tahu mengenai posisi Baridin sekarang. Pihak keluarga Baridin menunggu pemberitahuan resmi dari Densus 88.
Hal tersebut disampaikan istri Baridin, Dwi Astuti atau Ayu Anggraeni, melalui kakak Baridin, Jumiah, di komplek Pesantren AL Muaddib Desa Pasuruhan Kecamatan Binangun. Dengan alasan belum tahu keberadaan suaminya, Dwi Astuti enggan ditemui wartawan.
Baca Juga:
“Dia belum mau ditemui karena masih harus menunggu kabar dari Jakarta serta masih sedih,” ujar Jumiah. Dia juga minta maaf karena belum mau menemui sejumlah wartawan yang ingin wawancara terkait penangkapan Ustad Baridin suaminya. Dwi Astuti maupun Arina (istri Noordin M Top) masih sedih dengan berita tertangkapnya Baridin. Dia janjikan, jika istri Baridin sudah siap, nantinya akan secara terbuka bercerita kepada wartawan.
Sedang suami Jumiah, Wasum, menjelaskan, baik Dwi Astuti maupun Arina masih tetap menyibukan diri dengan kegiatan sehari-hari. Dwi Astuti tetap aktif bertani meskipun beberapa hari ini sejak kabar suami di tangkap, lebih banyak berdiam diri di pesantren. “Sejak pulang dari Jakarta dia sudah kembali beraktivitas normal menjadi petani untuk membiayai sekolah anak-anaknya, sebab selama beberapa bulan rumah dan sawahnya terbengkalai bahkan beberapa barang di rumahnya ada yang hilang,” kata Wasum.
CILACAP-- Hingga kemarin, keluarga besar Baridin juga belum tahu secara persis di mana keberadaan mertua Noordin M Top itu ditahan aparat. Mabes
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025