Istri Beli Kopi, Suami Tenggelam

jpnn.com - PANGANDARAN – Tiga wisatawan terseret arus di Pantai Pangandaran, kemarin(10/11). Satu tewas saat dirujuk ke Puskesmas Pangandaran, sementara dua wisatawan lainnya berhasil diselamatkan dalam kondisi tak sadarkan diri.
Korban meninggal bernama Kosim (62), warga Kecamatan Margahayu Blok K2 RT 02/08 Kabupaten Bandung.
Sementara korban selamat yaitu Toto Hermanto (50), warga Kampung Kuya RT 07/02 Kecamatan Cicalengka Bandung Timur dan Herman (40), wisatawan asal Kota Depok.
Iwan, anggota Badan Penyelamat Wisata Tirta (Balawista) mengatakan Kosim berenang di kawasan Pos 2 penjaga pantai. Saat korban terseret arus, dia dibantu rekannya langsung menolong mereka.0
“Korban berhasil kami tarik. Saat ditolong (dia) masih bisa berkomunikasi dengan baik. Dia bahkan sempat mengatakan kalau kakinya sakit, namun setelah sampai di darat langsung pingsan,” ungkapnya.
Kemudian korban dilarikan ke puskesmas Pangandaran. Namun nyawanya tak tertolong.
Petugas medis Puskesmas Pangandaran dr Arieff Kustandi mengatakan korban tiba di puskesmas dalam kondisi tak sadarkan diri. “Setelah kami periksa ternyata sudah tida ada (meninggal, red),” tuturnya.
PANGANDARAN – Tiga wisatawan terseret arus di Pantai Pangandaran, kemarin(10/11). Satu tewas saat dirujuk ke Puskesmas Pangandaran, sementara
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung